Makin Dikagumi, Ji Soo Dipastikan Tampil Dalam Drama Ini Setelah Selesaikan Syuting ‘Time Slip: Ryeo’ Dan ‘Doctors’

Ji Soo Serial Drama Sassy Go Go
Ji Soo Serial Drama Sassy Go Go
Ji Soo Serial Drama Sassy Go Go

Hariannusantara.com – Nama Ji Soo akhir-akhir ini cukup menyedot perhatain pecinta k-pop. Ji Soo memulai debutnya lewat sebuah film pendek yang bertajuk Beastie Boys. Meski sudah cukup lama debut sebagai aktor, namun namanya makin populer berkat bintangi serial drama ‘Angry Mom’ tahun 2015 lalu.

Kim Ji Soo memang sudah beberapa kali bintangi film pendek dan sempat bintangi film ‘One Wat Trip’ bersama Suho EXO. Tahun ini, karir teman dekat Nam Joo Hyuk itu nampaknya makin melejit. Usai bintangi mini drama ‘Page Turner’ bersama Kim So Hyun, aktor 23 tahun tersebut juga tampil dalam drama ‘Doctors’ bersama Park Shin Hye.

Tak kenal istirahat, Ji Soo tahun ini juga dipastikan bintangi drama saeguk bertajuk ‘Time Slip” Ryeo’. Dalam drama tersebut, ia akan beradu akting bersama dengan IU hingga Baekhyun EXO. Di pertengahan tahun 2016 ini, bintang drama Cheer Up itu sudah merampungkan 3 drama.

Usai syuting ‘Time Slip:Ryeo’, kabarnya Ji Soo akan bintangi serial drama terbaru. Tak kenal lelah, aktor kelahiran 30 Maret 1993 tersebut bergabung dalam drama “Fantastic” milik JTBC. Drama bergenre komedi tersebut akan menampilkan Kim Hyun Joo dan Joo Sang Wook sebagai pemeran utama.

Drama tersebut menceritakan tentang seorang penulis naskah dan aktor yang memiliki akting buruk. Lee So Hye (Kim Joo Hyun) yang dikisahkan divonis hanya hidup 5 bulan lagi bertemu dengan mantan kekasihnya yang sudah jadi aktor, Ryu Hae Sung (Joo Sang Wook). Pertemuan mereka tersebut tentunya akan menjadi sebuah kisah yang seru.

Loading...

Ji Soo nantinya akan berperan sebagai Kim Sang Wook, namun detil peran tersebut masih belum dibeberkan. Drama tersebut akan tayang di JTBC pada 2 September mendatang. Sementara itu, serial drama pra-produksi Ji Soo yang bertajuk ‘Time Slip: Ryeo’ akan tayang pada 29 Agustus mendatanag menggantikan slot ‘Docotrs’ di SBS.