Bermain Apik, Spalletti Puji Mauro Icardi

Bermain-Apik,-Spalletti-Puji-Mauro-Icardi

Bermain-Apik,-Spalletti-Puji-Mauro-Icardi

Hariannusantara.com Inter Milan berhasil mengungguli PSV Eindhoven pada laga Grup B Liga Champions 2018-2019 yang diadakan pada Kamis dini hari WIB di Stadion Philips dengan skor kemenangan 2-1. Pada pertandingan tersebut, Inter Milan sebenarnya sempat tertinggal akibat gol yang berhasil diciptakan oleh Pablo Rosario saat pertandingan berlangsung 27 menit di babak pertama.

Tak berapa lama tepatnya pada menit ke-44, Radja Nainggolan berhasil menyeimbangkan skor lewat lesatannya. Hasil imbang 1-1 tersebut bertahan hingga babak pertama usai. Memasuki babak kedua, Mauro Icardi berhasil menambah gol Inter Milan pada menit ke-60.

Kemenangan yang diperoleh Inter Milan ini membuat persaingan dengan Barcelona di klasemen sementara Grup B Liga Champions semakin ketat. Pasalnya, dua tim tersebut kini memiliki jumlah poin sama, yaitu enam poin.

Pada pertandingan kontra Tottenham Hotspur yang lalu, Inter Milan juga berhasil membalikkan keadaan dengan perolehan skor 2-1. Dalam laga tersebut, salah satu pahlawan kebangkitan Inter Milan yaitu Mauro Icardi yang memberikan umpan cantik yang kemudian berhasil disempurnakan oleh Matias Vecino menjelang laga berakhir.

Loading...

Perform apik Mauro Icardi tersebut membuat Luciano Spalletti, sang pelatih, menjadi senang. Pelatih tersebut bahkan memberikan julukan predator ulung di dalam kotak pinalti lawan dengan naluri binatang pada Icardi.

“Mauro Icardi memiliki banyak karakter permainan yang tepat dan tidak memiliki kelemahan dalam melakukan penyelesaian akhir,” ucap Spalletti seperti dikutip BolaSport.com.

“Terkadang, Icardi perlu lebih fokus dalam mundur dan membantu lini tengah. Ketika maju, dia tahu bagaimana caranya untuk menjadi lebih kuat dari yang sebenarnya. Dia perlu lebih sering melakukan itu, ditambah karena Icardi adalah ‘binatang’ di kotak penalti lawan,” tuturnya.

Baca juga:
– Spalletti Bakal Seret Bintang AS Roma Ke Inter Milan
– Inter Milan Kontra Cagliari, Lautaro dan Politano Cetak Gol Perdana Sejak Gabung Tim

Sementara itu, dua kemenangan Inter Milan ini masih harus dilanjutkan dengan dua laga berat Grup B lain yang akan dilakukan pada Rabu (24/10/2018) untuk menghadapi Barcelona di Stadion Camp Nou dan Stadion Giuseppe Meazza (6/11/2018) mendatang.